Kabupaten Bangka Selatan adalah salah satu Daerah Tingkat II di provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Daerah ini disebut sebagai Bumi "JUNJUNG BESAOH" yang menunjukkan bahwa daerah ini menjunjung tinggi budaya dan tradisi turun temurun gotong royong yang tercermin dari kehidupan masyarakat komunal yang kekeluargaannya masih sangat tinggi. Kabupaten Bangka Selatan merupakan kabupaten hasil pemekaran kabupaten Bangka Selatan baru melakukan pemilihan bupati yang pertama tahun 2005 yang terpilih sebagai Bupati adalah Drs. H. Justiar Noer, ST., MM. dengan wakilnya H. Jamro Bin H. Jalil. Pada bulan Juli 2010 telah melakukan pemilihan bupati untuk yang kedua kalinya dan dimenangkan oleh pasangan H. Jamro H. Jalil dan Nursyamsu.
Kabupaten Bangka Selatan setelah 5 tahun memiliki wilayah kompleks perkantoran dengan alamat di kompleks perkantoran terpadu Gunung Namak Toboali. Kabupaten Bangka Selatan merupakan salah satu sentra penghasil beras di provinsi kepulauan Bangka Belitung yang dihasilkan dari wilayah yang dikembangkan dari daerah transmigrasi yaitu wilayah Rias. Selain sebagai wilayah penghasil timah, Bangka Selatan juga dikenal sebagai daerah penghasil hasil pertanian umum lain seperti karet, lada dan sawit.
Kabupaten Bangka Selatan terdiri dari 7 kecamatan, yaitu:
- Payung
- Simpang Rimba
- Toboali
- Air Gegas
- Lepar Pongok
- Tukak Sadai
- Pulau Besar
Lagu-lagu seputar kabupaten bangka selatan dapat didownload disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar